KLIK24.NEWS Manado – Performa cemerlang PT PLN (Persero) sepanjang tahun 2022 sebagai perusahaan kelistrikan terkemuka di Indonesia tidak lepas dari peran penting pegawai yang bekerja dengan produktivitas tinggi. Dibalik kinerja gemilang tersebut, PLN telah menaruh perhatian khusus terhadap kesejahteraan dan kesehatan para pegawainya, yang berjumlah 51.477 orang di seluruh Indonesia.
BACA JUGA : Mengenang Sejarah Cagar Alam Danau Toba: Situs Peninggalan Megah yang Melampaui Zaman
Produktivitas PLN mencapai angka yang mencengangkan, dengan rata-rata 5.318 MWh per pegawai dan 1.664 pelanggan per pegawai. Capaian ini memungkinkan PLN mencatatkan setoran dividen kepada negara sebesar Rp2,19 triliun, meningkat hingga 191,7% dari tahun sebelumnya, serta setoran pajak yang meningkat hingga Rp35,33 triliun atau naik 13,1% dari tahun sebelumnya.
PLN menyadari bahwa performa pegawai yang optimal merupakan salah satu kunci utama keberhasilan perusahaan. Untuk itu, PLN terus berupaya meningkatkan kualitas dan pelayanan kesehatan bagi para pegawainya. Ari Dartomo, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, dan Gorontalo (UID Suluttenggo), menyampaikan pentingnya kesehatan pegawai dalam menjaga performa dan produktivitas yang tinggi.
“Kami senantiasa memikirkan bagaimana pegawai kami dapat bekerja dengan performa maksimal, untuk itu kesehatan pegawai menjadi salah satu hal yang tidak bisa ditawar kualitasnya,” ujar Dartomo.
Dalam mendukung program kesehatan pegawai, PLN mengutamakan prinsip Good Corporate Governance (GCG) yang berlaku di perusahaan. PLN berkomitmen untuk menyediakan pelayanan kesehatan yang baik dan sesuai dengan aturan yang berlaku, sehingga kesejahteraan pegawai tetap terjaga dengan baik.
Hasil dari perhatian PLN terhadap kesehatan pegawai sudah terasa dalam dua tahun terakhir, dengan peningkatan kinerja layanan kelistrikan yang luar biasa. Hal ini tercermin dari 314 penghargaan tingkat nasional hingga internasional yang diperoleh perseroan sepanjang tahun 2022. Tidak hanya itu, PLN juga mencatatkan kinerja keuangan terbaik sepanjang sejarah perusahaan, dengan laba bersih mencapai Rp14,44 triliun.
Muhammad Akbar, Vice President Human Capital Sulmapana PLN Kantor Pusat, mengakui bahwa meskipun pelayanan kesehatan yang diberikan sudah sangat baik, tantangan dalam memenuhi prinsip ISO 37001:2016 dalam pengelolaan GCG tidak bisa diabaikan. Seluruh layanan kesehatan yang disediakan telah melewati tahapan administrasi dan tinjauan kelayakan, serta dilibatkan pihak eksternal termasuk Dinas Kesehatan.
YOUTUBE : Menjelajahi Keindahan dan Keanekaragaman Pulau Kalimantan
PLN juga menjalin kerja sama dengan Biofarma Group untuk menyediakan pelayanan kesehatan bagi karyawan dan pensiunan PLN sebagai bagian dari komitmen PLN dalam meningkatkan pelayanan kesehatan dan kesejahteraan bagi para pegawai.
Kesehatan dan kesejahteraan pegawai menjadi kunci efektif pengelolaan sumber daya manusia di PLN, dan PLN terus bertransformasi untuk memastikan pegawai tetap berkinerja optimal dalam menciptakan pelayanan kelistrikan terbaik bagi masyarakat Indonesia.(02/08/2023)***