Pimpin Apel Pengamanan Malam Tahun Baru, Wali Kota Kotamobagu Imbau Warga Jaga Kamtibmas

KLIK24.NEWS Kotamobagu — Pengamanan Malam Tahun Baru Wali Kota Kotamobagu, dr. Weny Gaib, Sp.M., memimpin langsung Apel Kesiapan Pengamanan Malam Tahun Baru 2026 yang digelar di Alun-alun Boki Hontinimbang, Kota Kotamobagu, Rabu (31/12/2025).

Apel tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kesiapan Pemerintah Kota Kotamobagu bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dalam menjamin keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang pergantian tahun.

Dalam arahannya, Wali Kota Kotamobagu mengimbau seluruh masyarakat agar bersama-sama menjaga situasi yang aman, tertib, dan kondusif selama perayaan malam Tahun Baru.

BACA JUGA : Wali Kota Kotamobagu Tutup Penyuluhan Pengelolaan Sampah, Dorong Kopandakan Satu Jadi Desa Percontohan

“Menjelang malam Tahun Baru, Pemerintah Kota Kotamobagu bersama Forkopimda Kota Kotamobagu mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban serta memelihara silaturahmi dengan sesama,” ujar Wali Kota.

Selain itu, Wali Kota juga menegaskan agar masyarakat tidak melaksanakan aktivitas yang berpotensi membahayakan keselamatan, khususnya pesta kembang api.

“Masyarakat Kota Kotamobagu juga dihimbau untuk tidak melaksanakan pesta kembang api, apalagi yang dapat membahayakan keselamatan masyarakat,” tegasnya.

Apel Kesiapan Pengamanan Malam Tahun Baru 2026 tersebut turut dihadiri Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto, S.I.K., M.H., Kasdim 1303 Bolaang Mongondow Mayor Arh. Achmad Janis, jajaran TNI dan Polri, serta sejumlah instansi terkait yang terlibat langsung dalam pengamanan.

BACA JUGA : Perokris PLN UP3 Kotamobagu Hadirkan Terang Natal, Sambungkan Listrik Rumah Ibadah Lewat Light Up The Dream

Melalui apel ini, diharapkan sinergi seluruh unsur pengamanan dapat menciptakan suasana malam Tahun Baru yang aman, damai, dan tertib bagi seluruh masyarakat Kota Kotamobagu.***

.

Tinggalkan Balasan