KLIK24.NEWS Kotamobagu – Penjabat (Pj.) Wali Kota Kotamobagu, Abdullah Mokoginta, SH., M.Si., melakukan kunjungan kerja ke sejumlah kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu pada Senin (7/10). Kunjungan ini dilakukan dalam rangka memastikan optimalisasi pelayanan publik dan memantau kinerja setiap instansi pemerintahan.
BACA JUGA : SIM Satnight: Inovasi Satlantas Polres Kotamobagu untuk Pelayanan SIM di Malam Hari
Beberapa kantor OPD yang dikunjungi antara lain Dinas Sosial, Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Dinas Pendidikan, serta Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah Kota Kotamobagu.
Dalam kunjungan tersebut, Abdullah Mokoginta menekankan pentingnya sinergi antara setiap OPD dalam memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. “Kunjungan ini bertujuan untuk melihat langsung bagaimana kinerja dan pelayanan yang diberikan oleh masing-masing OPD. Kita harus pastikan semua berjalan sesuai dengan target dan terus meningkatkan kualitas pelayanan publik,” ungkapnya.
BACA JUGA : PLN Electric Run 2024: 6.470 Pelari Berkontribusi Kurangi 14.363 Kg Emisi CO2
Kunjungan ini juga merupakan bagian dari komitmen Pj. Wali Kota dalam menjaga kedisiplinan ASN serta memastikan setiap program kerja yang telah direncanakan berjalan dengan baik. Abdullah berharap bahwa seluruh OPD dapat berkontribusi secara maksimal dalam upaya pembangunan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di Kotamobagu.
Dari hasil kunjungan, beberapa catatan penting diambil terkait peningkatan pelayanan, koordinasi antar OPD, serta percepatan pelaksanaan program-program yang berdampak langsung kepada masyarakat.
Kunjungan ini mendapat respon positif dari seluruh pegawai di lingkungan OPD, yang merasa termotivasi untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan yang lebih baik.***