KLIK24.NEWS Tangerang – Saat jutaan orang kembali dari kampung halaman usai merayakan Idul Fitri 1446 Hijriah, Estuning Rahayu, atau akrab disapa Estu, tetap siaga di garis depan, menjaga pasokan listrik tetap menyala. Ia adalah satu dari banyak Srikandi PLN yang menunjukkan ketangguhan dan dedikasi luar biasa demi kelancaran arus mudik dan balik Lebaran tahun ini.
BACA JUGA : Wakil Wali Kota, DPRD, dan Kapolres Hadiri Halal Bi Halal Penuh Kehangatan Bersama Warga Upai
Ibu dua anak ini untuk kedua kalinya merayakan Lebaran di posko tugas. Meski tak mudik, ia tak sendiri. “Alhamdulillah, suami dan anak-anak tetap mendampingi saya di sini. Itu menjadi sumber kekuatan saya untuk terus menjalankan amanah ini,” ujarnya penuh syukur.
Estu ditugaskan di Posko Mudik PLN Rest Area KM 14B Pinang, Tangerang, sejak awal Ramadan hingga masa arus balik. Di lokasi itu, ia bertanggung jawab mengawal operasional SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum) yang kini makin dibutuhkan oleh pemudik pengguna kendaraan listrik.
“Tahun ini, pemudik yang menggunakan mobil listrik semakin banyak. Tugas kami memastikan mereka dapat melakukan pengisian daya dengan aman dan nyaman, tanpa hambatan,” jelas Estu.
Tak hanya saat mudik, masa arus balik juga menyimpan tantangan besar. Arus kendaraan meningkat, beban energi melonjak, dan layanan harus tetap optimal. Meski begitu, Estu tetap menjalankan tugasnya dengan penuh semangat. Baginya, melayani masyarakat di momen Lebaran adalah bentuk pengabdian sekaligus ibadah.
“Kebersamaan dengan keluarga tetap terasa meski di tengah tugas. Suasana hangat bersama rekan-rekan PLN juga jadi penguat. Kami saling menguatkan dan meyakini bahwa yang kami lakukan ini adalah bentuk cinta, keikhlasan, dan pengabdian,” tutur Estu dengan senyum tulus.
BACA JUGA : Wakil Wali Kota Kotamobagu dan Kapolres Hadiri Halal Bi Halal Penuh Kehangatan di Motoboi Kecil
Estu adalah bukti nyata keberhasilan pengarusutamaan gender di lingkungan PLN UID Banten. Ia mampu menyeimbangkan peran domestik sebagai ibu sekaligus profesional yang andal di lapangan.
“Menjaga kelistrikan di tengah masyarakat yang sedang kembali dari kampung halaman bukan sekadar tugas, tapi ibadah. Saya ikhlas dan bangga bisa menjalankannya,” pungkasnya.
Dedikasi Estu dan para Srikandi PLN lainnya menjadi cahaya yang menerangi perjalanan jutaan pemudik. Mereka adalah pahlawan di balik layar yang memastikan setiap rumah kembali terang saat Lebaran.***