KLIK24.NEWS Kotamobagu – Dalam rangka memperingati Hari Pajak 2024, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kotamobagu melalui Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Shalahuddin dan Oikumene KPP Pratama Kotamobagu mengadakan kegiatan sosial bertajuk DJP Peduli. Kegiatan ini dilaksanakan dengan memberikan santunan kepada teman-teman di dua panti asuhan di Kotamobagu, yaitu Panti Asuhan Yayasan Ar-Rahman dan Panti Asuhan The House of Samuel Debora.
BACA JUGA : Apresiasi Kemendagri untuk Pemaparan Indikator Prioritas Kota Kotamobagu oleh Pj. Wali Kota
Pada tanggal 10 Juni 2024, tim dari KPP Pratama Kotamobagu mengunjungi Panti Asuhan Yayasan Ar-Rahman. Kegiatan diawali dengan sambutan hangat dari pengurus panti, diikuti oleh acara penyerahan santunan. Perwakilan dari KPP Pratama Kotamobagu, Bapak Danang, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kesempatan untuk berbagi dengan anak-anak di panti asuhan ini.
“Kami berharap santunan ini dapat bermanfaat bagi adik-adik di Panti Asuhan Yayasan Ar-Rahman. Semoga kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi pihak panti asuhan, tetapi juga dapat meningkatkan rasa kepedulian kita kepada sesama,”ujar kepala kantor Kpp Kotamobagu Novi Munarianto.
Kegiatan sosial DJP Peduli dilanjutkan pada tanggal 11 Juni 2024 di Panti Asuhan The House of Samuel Debora. Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari KPP Pratama Kotamobagu, bersama dengan anak-anak panti yang menyambut dengan antusias. Acara penyerahan santunan berjalan lancar dan penuh kehangatan. Ibu Ratna Dewi, perwakilan dari KPP Pratama Kotamobagu, mengungkapkan harapannya agar kegiatan ini dapat memberikan kebahagiaan dan keberkahan bagi anak-anak di panti asuhan.
“Semoga bantuan yang kami berikan bisa meringankan beban dan memberikan semangat baru bagi adik-adik di sini. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut di masa mendatang,” kata Novi Munarianto.
BACA JUGA : RUPS-LB PT. Bank SulutGo 2024: Pemenuhan Modal Inti Melalui KUB dan Dukungan Penuh Gubernur Sulut
Kegiatan DJP Peduli ini merupakan bagian dari upaya KPP Pratama Kotamobagu untuk turut serta dalam meningkatkan kepedulian sosial dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menumbuhkan rasa empati dan solidaritas, serta mempererat hubungan antara KPP Pratama Kotamobagu dengan masyarakat.
“Kami berharap semangat kepedulian dan empati ini dapat terus tumbuh dan menyebar, sehingga semakin banyak pihak yang tergerak untuk membantu sesama,” tutup Novi Munarianto
Dengan berakhirnya rangkaian kegiatan sosial dalam rangka Hari Pajak 2024, KPP Pratama Kotamobagu berharap dapat terus memberikan kontribusi positif dan menjadi contoh bagi instansi lainnya dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan kepedulian sosial.***