KLIK24.NEWS Tahuna – PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Tahuna, yang bertanggung jawab atas wilayah Kepulauan Sangihe, mengambil langkah proaktif dalam meningkatkan pelayanan kelistrikan bagi masyarakat di pulau terluar Indonesia ini. Dalam rangka menjaga kelangsungan suplai listrik yang andal dan minim gangguan, PLN UP3 Tahuna melaksanakan pemeliharaan rutin pada mesin pembangkit untuk memastikan keberlangsungan distribusi tenaga listrik yang berkelanjutan.
BACA JUGA : Perjalanan Terakhir Sang Penjelajah
Muhammad Taufik, Manager PLN UP3 Tahuna, mengakui perlunya pemeliharaan secara berkala untuk memastikan keandalan sistem kelistrikan di wilayah Kepulauan Sangihe. Meskipun pemeliharaan ini dapat mengakibatkan sementara terhentinya suplai listrik, namun Tuafik menjelaskan bahwa hal ini diperlukan untuk memastikan kelangsungan pasokan listrik jangka panjang.
“Dalam upaya kami untuk meningkatkan keandalan layanan, kami memohon maaf atas penghentian sementara suplai listrik. Upaya penormalan dan peningkatan keandalan terus dilakukan, serta beberapa pekerjaan pemeliharaan telah kami laksanakan,” ungkap Taufik.
Taufik menjelaskan bahwa melalui pemeliharaan rutin ini, mesin pembangkit akan tetap berfungsi dengan baik dan dapat melayani kebutuhan listrik masyarakat Kepulauan Sangihe dalam jangka waktu yang lebih lama.
PLN UP3 Tahuna telah menjalin kerjasama dengan sejumlah pihak terkait, termasuk Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe. Dalam kunjungannya, Taufik berkoordinasi dengan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Kepulauan Sangihe, Ir. Gregorius. D. Londo, S.T, S.E, M.Sc, dan Kepala Bagian Ekonomi, Rivon David, SE.
Selain itu, Taufik juga mengunjungi Kapolres Kepulauan Sangihe, AKBP Dhana Ananda Syahputra, S.H., S.I.K., M.Si, Komandan Kodim 1301/Sangihe, Letkol Inf Suhendro Alim Prayogo, S.Sos, M.H., dan Kepala Kejaksaan Negeri Kepulauan Sangihe, Eri Yudianto, S.H, M.H. Kunjungan ini bertujuan untuk membangun sinergi dalam meningkatkan keandalan pasokan listrik di wilayah Kepulauan Sangihe.
AKBP Dhana Ananda Syahputra, S.H., S.I.K., M.Si, menyatakan kesiapannya untuk mendukung upaya PLN dalam meningkatkan keandalan listrik di wilayah tersebut. Letkol Inf Suhendro Alim Prayogo, S.Sos, M.H, juga menyatakan dukungan dari pihaknya dalam pembangunan kelistrikan di Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Taufik menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak-pihak terkait atas dukungan mereka dalam upaya PLN untuk meningkatkan keandalan suplai listrik. “Kami berharap untuk terus berkoordinasi dan bersinergi dengan pemerintah daerah dan berbagai stakeholder dalam mendukung pembangunan kelistrikan di Kepulauan Sangihe,” ungkap Taufik.
Dalam kunjungan terpisah, Pejabat Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, dr. Rinny Tamuntuan, menyampaikan rasa terima kasih atas peran PLN dalam menjaga keandalan sistem kelistrikan di daerah tersebut.
BACA JUGA : Uthman bin Affan (RA): Pelindung Kedamaian dan Kesatuan dalam Kepemimpinan
Ia mengakui bahwa listrik memiliki peran penting dalam penggerak ekonomi masyarakat, dan mendukung upaya PLN dalam memastikan pasokan listrik yang andal. Kerjasama antara PLN dan pemerintah daerah diharapkan akan terus berlanjut, dengan tujuan untuk memberikan pelayanan kelistrikan yang optimal bagi masyarakat di Kepulauan Sangihe.***